DAILY REPORT
Laporan harian bisa dikatakan sebagai laporan kemajuan yang bersifat relatif informal
untuk audiens internal. Biasanya laporan harian disajikan dalam bentuk salah satu format
memo (seperti e-mail) atau bentuk lain yang telah disiapkan oleh lembaga. Hal ini terkait
dengan kapasitas laporan yang tidak banyak.
Laporan harian bertujuan untuk menginformasikan tentang fokus dari suatu
pekerjaan/kepentingan. Selain itu, laporan harian juga bertujuan untuk melihat apakah sebuah
pekerjaan sudah dilakukan secara baik atau belum dalam kurun waktu satu hari.
Laporan harian yang baik akan mengilhami pembaca untuk tetap fokus dan bekerja
keras untuk mencapai tujuan, atau setidaknya mau terus membaca laporan. Laporan harian
tidak terlalu mempedulikan topik apa yang disampaikan, yang jelas laporan harian akan lebih
inspiratif jika fokus dengan apa yang disampaikan, mampu menemukan dan menangkap minat
objek kerja, tingkat akurasi laporan yang tinggi, memenuhi unsure keindahan, dan kreativitas.
Berikut adalah langkah-langkah cara pembuatannya:
1. Kumpulkan informasi yang diperlukan, seperti fakta, angka, nama, dan tanggal dari kegiatan
(terkait dengan program) yang telah dilaksanakan hari itu.
2. Gunakan format yang telah disiapkan (jika ada), kemudian isilah setiap bagian secara
ringkas tetapi utuh.
P a g e | 16
3. Bila tidak format yang telah disediakan, maka anda harus membuat laporan sendiri dengan
menggunakan format memo. Jangan lupa untuk menyertakan tanggal, nama
pembaca/pengguna laporan, nama pembuat, dan baris subjek (misalnya, Laporan Harian).
Anda juga dapat mengirimkan informasi dalam sebuah e-mail, yang merupakan bentuk
elektronik memo.
4. Jelaskan pekerjaan yang Anda lakukan hari itu. Sampaikan informasi sesuai kronologis
kejadian atau dikelompokkan berdasarkan jenis kegiatan. Gunakan judul, agar
mempermudah pembaca/pengguna untuk mengetahui apa yang akan disampaikan dalam
laporan secara secara singkat.
5. Sebutkan masalah-masalah yang dihadapi dan jelaskan pula bagaimana Anda
menyelesaikan permasalahan tersebut. Jika masalah tetap belum terpecahkan, jelaskan
bagaimana cara Anda akan mengatasinya dan kapan kira-kira permasalahan tersebut bisa
terselesaikan.
6. Tentukan apa yang akan Anda capai pada hari kerja berikutnya; disesuaikan dengan plan op
(planning of operation) yang telah disepakati sebelumnya.
7. Laporan harus disampaikan secara ringkas dan jelas.
8. Lakukanlah pengecekan sebelum laporan tersebut diserahkan kepada pihak terkait.
Laporan harian bisa dikatakan sebagai laporan kemajuan yang bersifat relatif informal
untuk audiens internal. Biasanya laporan harian disajikan dalam bentuk salah satu format
memo (seperti e-mail) atau bentuk lain yang telah disiapkan oleh lembaga. Hal ini terkait
dengan kapasitas laporan yang tidak banyak.
Laporan harian bertujuan untuk menginformasikan tentang fokus dari suatu
pekerjaan/kepentingan. Selain itu, laporan harian juga bertujuan untuk melihat apakah sebuah
pekerjaan sudah dilakukan secara baik atau belum dalam kurun waktu satu hari.
Laporan harian yang baik akan mengilhami pembaca untuk tetap fokus dan bekerja
keras untuk mencapai tujuan, atau setidaknya mau terus membaca laporan. Laporan harian
tidak terlalu mempedulikan topik apa yang disampaikan, yang jelas laporan harian akan lebih
inspiratif jika fokus dengan apa yang disampaikan, mampu menemukan dan menangkap minat
objek kerja, tingkat akurasi laporan yang tinggi, memenuhi unsure keindahan, dan kreativitas.
Berikut adalah langkah-langkah cara pembuatannya:
1. Kumpulkan informasi yang diperlukan, seperti fakta, angka, nama, dan tanggal dari kegiatan
(terkait dengan program) yang telah dilaksanakan hari itu.
2. Gunakan format yang telah disiapkan (jika ada), kemudian isilah setiap bagian secara
ringkas tetapi utuh.
P a g e | 16
3. Bila tidak format yang telah disediakan, maka anda harus membuat laporan sendiri dengan
menggunakan format memo. Jangan lupa untuk menyertakan tanggal, nama
pembaca/pengguna laporan, nama pembuat, dan baris subjek (misalnya, Laporan Harian).
Anda juga dapat mengirimkan informasi dalam sebuah e-mail, yang merupakan bentuk
elektronik memo.
4. Jelaskan pekerjaan yang Anda lakukan hari itu. Sampaikan informasi sesuai kronologis
kejadian atau dikelompokkan berdasarkan jenis kegiatan. Gunakan judul, agar
mempermudah pembaca/pengguna untuk mengetahui apa yang akan disampaikan dalam
laporan secara secara singkat.
5. Sebutkan masalah-masalah yang dihadapi dan jelaskan pula bagaimana Anda
menyelesaikan permasalahan tersebut. Jika masalah tetap belum terpecahkan, jelaskan
bagaimana cara Anda akan mengatasinya dan kapan kira-kira permasalahan tersebut bisa
terselesaikan.
6. Tentukan apa yang akan Anda capai pada hari kerja berikutnya; disesuaikan dengan plan op
(planning of operation) yang telah disepakati sebelumnya.
7. Laporan harus disampaikan secara ringkas dan jelas.
8. Lakukanlah pengecekan sebelum laporan tersebut diserahkan kepada pihak terkait.
No comments:
Post a Comment