Kegiatan 3 Penyusunan Teks Eksposisi secara Mandiri tugas 1

Kegiatan 3
Penyusunan Teks Eksposisi secara Mandiri
Pada Kegiatan 3 ini kamu diminta bekerja secara mandiri. Dalam kegiatan ini terdapat beberapa tugas, yakni memaparkan fakta yang kamu lihat dalam gambar, mencari teks ekposisi dalam koran, majalah, atau buku, dan menulis teks eksposisi secara mandiri.
Tugas 1 Memaparkan Fakta
Dalam Tugas 1 ini, kamu diminta memperhatikan gambar berikut. Setelah itu, paparkanlah pendapatmu atas fakta yang kamu lihat sesuai dengan sudut pandangmu!
Gambar 6 Anak Indonesia Juga
Sumber http://www.adipanca.net
1) Untuk menggali ide, perhatikan beberapa pertanyaan yang berkaitan dengan gambar itu!
a) Bagaimanakah menurutmu masa depan anak itu?
b) Mengapakah dia seperti itu?
c) Mengapa dia melakukan hal itu?
d) Bagaimanakah menurutmu nasib dia?
e) Bagaimanakah dia menghadapi masa depannya?
2) Setelah menjawab pertanyaan tersebut, kemudian kamu catat jawaban itu sesuai dengan sudut pandangmu. Lalu, olahlah jawaban itu menjadi sebuah teks eksposisi!





sumber: BSE buku pegangan siswa kelas VII SMP

No comments:

Post a Comment